Belajar bahasa Bali

    Belajar Bahasa Bali Seri I

    Pengaruh globalisasi yang membuat dunia tidak bersekat lagi oleh jarak dalam komunikasi, berdampak tidak langsung terhadap penggunaan bahasa, utamanya bahasa daerah.

    Komunikasi lintas budaya akan menggunakan bahasa pergaulan yang relevan dengan budayanya. Misalnya dalam komunitas negara RI maka yang banyak digunakan adalah bahasa Indonesia.

    Setiap daerah di Indonesia mempunyai bahasa daerah. Maka, bila antara daerah yang satu dengan yang lain hendak berkomunikasi tentu digunakan bahasa yang relevan yaitu bahasa Indonesia. Sebagai contoh orang Bali akan menggunakan bahasa Indonesia apabila hendak berkomunikasi dengan orang Kalimantan ataupun jawa.

    Bahasa Bali, sebagai salah satu bahasa yang tumbuh dan berkembang di dunia telah menjadi bahasa pergaulan dan komunikasi di antara penggunanya. Dalam postingan kita tentang bahasa bali ini, akan mengajak pembaca untuk mengenal pemakaian bahasa Bali secara khusus maupun sebagai bahan belajar bahasa bali secara umum.


    Bali dan Bahasa Bali

    Belajar Bahasa Bali Seri I ini membahas tentang menyusun kalimat. Dalam penjabaran postingan dalam Belajar Bahasa Bali ini bahasa yang digunakan campuran tidak hanya menggunakan bahasa Indonesia saja tentu dimaksimalkan menggunakan bahasa Bali.

    Berbicara menyusun kalimat, dalam bahasa Indonesia dikenal dengan kalimat berita, kalimat tanya, kalimat seru. Nah pada seri I belajar bahasa bali kali ini, kita akan membahas cara menyusun kalimat berita.

    Kalimat berita dalam bahasa Bali.

    Kalimat (lengkara) dalam bahasa Bali modern mengadopsi pola kalimat seperti dalam penggunaan kalimat dalam bahasa Indonesia. Dalam bahasa indonesia kita mengenal pola kalimat dengan bagian-bagian kalimat berposisi sebagai Subyek (S), Predikat (P), Objek (O), dan Keterangan (K).

    Maka dari itu, penyusunan kalimat dalam bahasa Bali anyar (modern) mengadopsi pola sebagaimana disebut di atas. Contoh :

    1. Pola SPOK
    2. I meme meli baas di peken.
      Berdasarkan kedudukan dalam kalimat, maka dapat dijabarkan sebagai berikut:
      Subyek:i meme
      predikat:meli
      obyek:baas
      Keterangan :peken (ket. Tempat)
      Jadi, bahasa bali menganut pola S P O K dalam menyusun kalimat (lengkara).
    3. Pola SPO
    4. Made Subagia Meli Baju
      Berdasarkan pola, maka dapat dirunut sebagai berikut:
      Subyek:Made Subaga
      Predikat:meli
      Obyek:baju
      beberapa contoh kalimat:
      • I Meme meli keladi
      • Putu Sekar maca buku
    5. Pola SP
    6. Contoh dalam kalimat:
      • NiPutu melali.
      • I Bapa magambel
      • Bli Made mandus

    Perbendaharaan Kata

    Dalam bahasa Bali dikenal 6 huruf suara (vokal) yaitu a, i, u, e, o, e
    Contoh:
    a : salak
    i : ikan
    u : usap
    e : heran
    o : kotor
    e : sela (dalam penulisan akan digunakan lambang /e/

    Bahasa IndonesiaBasa Bali
    katakruna
    kalimatl/e/ngkara)
    membuatngae
    buatgae
    membacamaca
    membelimeli
    larilaib, malaib
    tulistulis
    menulisnulis
    bicarangraos
    tahutau, nawang
    pahamngerti

    Kata benda (kruna aran)

    Bahasa IndonesiaBasa Bali
    batubatu
    pasirbias
    airyeh
    udaraangin
    apiapi/g/e/ni
    bajuklambi/baju
    ombakombak
    pantaip/e/sisi
    sungaitukad
    danaudanu
    hutanalas/wana
    gununggunung
    bukitbukit
    puncakpucak/muncuk
    kaki gunungbongkol
    alat bajak yang dipasang dileher sapiuga
    alat bajaktengala
    cangkuludud/tambah/bonceng
    sabitarit
    pisautiuk
    Pohonpunyan kayu
    daundon/daun
    akarakah
    batangbantang
    rantingcarang
    kulitkulit
    buahwoh/buah
    bungabunga
    bijibatun
    masaktasak
    mentahmatah
    setengah masakm/e/ngk/e/l
    roboh/e/mpak
    pangkastotor
    siramsiam
    sianginyukutin

    Nah.. itu sedikit tentang kata dalam bahasa Bali. Bagi yang berminat selamat belajar bahasa Bali. Untuk contoh kata dan kalimat silakan kunjungi About Bali. Contoh-contoh kata dan kalimat bahasa Bali dalam pidato Basa Bali dan bentuk naratif Teks.

    Semoga posting sederhana ini bisa membantu dan menambah wawasan.

    Posted by Teguh De

    Tidak ada komentar:

    Posting Komentar

    Masukkan komentar dan atau pertanyaan .......