Mengenal Quick Access Toolbar Microsoft Office Word

    Apa itu Quick Access?

    Quick Access Toolbar, merupakan salah satu toolbar di Microsoft Office yang memungkinkan para pengguna dapat mengakses dengan lebih cepat fitur perintah dari Microsoft Office® itu sendiri. Quick Acces Toolbar terdiri dari beberapa Fitur atau perintah atau dalam bahasa program disebut Commands, commands apa saja yang dapat diakses? Jawabannya dapat kita temukan di bagian artikel ini.

    Posisi toolbar ini terletak di pojok kiri atas antar muka tepat di sebelah kanan icon microsoft officenya. Secara default, toolbar ini sudah berisi beberapa fitur commands, seperti , dan . Dan commands tersebut dapat ditambahi maupun dikurangi sesuai keperluan pengguna sendiri. Jadi, Quick Access Toolbar dapat disetting sesuai kebutuhan pengguna.

    Toolbar Quick Access
    Quick Acces Toolbar.

    Fungsi quick access

    Apa fungsi atau manfaat toolbar ini? Atau lebih tegas lagi, bagaimana toolbar ini dapat bermanfaat bagi pengguna Microsoft Office®? Kali ini kita bicara tentang cara costumizenya saja. Manfaat dan bagaimana toolbar ini dapat membantu pengguna sehingga dapat bekerja yang tepat dan efisien, akan kita bahas di artikel lain.

    Costumize Quick Access Bar

    Kita dapat meng-customize toolbar ini sedemikian rupa, sesuai kebutuhan. Ini dapat dilakukan dengan mengklik tanda panah kecil yang ada diujung kanan Quick Access Toolbar, yang akan memunculkan Customize Quick Access Toolbar. Setelahnya kita bisa memilih atau mengaktifkan fitur apa saja yang diinginkan dengan mengklik mouse tepat di depan fitur bersangkutan. Dengan melakukan itu, dapat secara langsung kita melihat penambahan jumlah fitur pada ribbon quick access.

    Perhatikan gambar di atas. Saat kita mengchecklist (klik) Quick Print, secara realtime commands tersebut akan ditambahkan pada ribbon quick access, berupa penambahan icon printer di deretan Commands. Bila ingin mendapatkan lebih banyak lagi fitur yang dibutuhkan, kita dapat memilihnya dengan mengklik tulisan More Commands. Apa yang ada di more commands?

    Customize toolbar Quick Access
    Costumize Quick Access Toolbar

    Letak Quick Access Toolbar

    More Commands dapat juga diakses lewat tab file kemudian pilih option. Maka ditampilkan kepada kita sebuah tampilan Word option. Pada bagian Word Option tersebut kliklah . Perhatikan gambar kedua di atas.

    Dari gambar kedua di atas, dapat kita lihat ada dua kelompok kolom. Yang pertama Tab Option. Kemudian kolom yang kedua,kolom pengaturan untuk untuk mengcustomize Quick Access. Kolom kedua ini juga dibagi dua. Di sebelah kiri bertuliskan Choose Commands From dan di sebalah kanan berupa kumpulan commands yang telah ditambahkan pada quick access toolbar.

    Bila hendak menambah commands di quick access toolbar,langkah pertama yang harus dilakukan adalah kita menentukan terlebih dahulu commands apa yang ingin kita tambahkan (sorot klik dengan mouse), kemudian klik tombol Add yang berada di sebelah kanannya. Maka dengan demikian, commands terpilih akan masuk ke deretan list commands yang tersusun di kolom sebelah kanan. Ingat, menekan enter atau klik OK untuk menerapkan.

    Cara menjalankan Commands dari quick access seperti biasa dengan mengklik, dapat pula dengan menggunakan keyboard function F10 + index. Index adalah urutan angka dari 1 sampai seterusnya sesuai dengan jumlah commands yang ada. Keyboard function seperti juga shortcut kita bahas pada artikel lain.

    Sampai di sini dulu pembahasan kita. Sampai ketemu di artikel lain. Terima kasih.
    Bila ada pertanyaan atau membutuhkan Tutorial Microsoft Word, silakan masukkan di kolom komentar.
    Semangat belajar!.

    Posted by Teguh De

    Tidak ada komentar:

    Posting Komentar

    Masukkan komentar dan atau pertanyaan .......