Cara Mengurutkan Data Tabel di Microsoft Word

    Mengurutkan data pada tabel maksudnya adalah menyusun data berdasarkan pola tertentu. Cara mengurutkan data atau mengurut data di Microsoft Word diistilahkan dengan Sort.

    Pada saat sort data atau mengurut data ada dua pola sort atau urutan. Sort ascending dan sort descending.
    Sort ascending maksudnya adalah pola sort (pengurutan) dari valuekecil ke besar atau dari value terendah ke value tertinggi. Sort descendeing adalah kebalikan dari pola sort ascending di mana mengurut atau sort data dari data dengan nilai atau value terbesar ke value terkecil.

    Type Pengurutan Data
    Type Pengurutan Data

    Bila diilustrasi dalam alphabet dari urutan abjad dengan pola A - Z adalah sort ascending, dan pola Z - A itu adalah yang descending. Sehingga urutan angka dengan pola 1, 2, 3, .... adalah ascending, dan pola ...9, 8, 7, ... adalah pola sort descending.

    Pada umumnya, sort data ini identik dengan program pengolah data (microsoft office exel). Namun, bukan berarti di microsoft office word hal itu tidak bisa dilakukan. Walaupun, sepanjang pengetahuan saya, feature ini sangat terbatas. Atau kita perlu pengetahuan advance lagi untuk dapat memanfaatkan feature sort data ini di microsoft office word?

    Mengurutkan data
    Mengurutkan Data Sort Dialog

    Walaupun pengetahuan yang ada masih terbatas dalam mengurut data ini, tidak menyurutkan keinginan untuk berbagi pengetahuan. Semoga saja tulisan sederhana ini dapat dijadikan referensi dan bahan pengayaan lebih lanjut. Bila, nantinya para pembaca berkenan menambahkan, silakan masukkan di kolom komentar.

    Lebih lanjut tentang sort data atau urut data ini, secara pokok dapat dilakukan sebagaimana diuraikan berikut.

    1. Blok data (kolom) yang hendak diurutkan
    2. Di menu bar Klik Layout | Sort.
    3. Pilihlah pola sort atau pengurutan yang diinginkan, ascending atau descending pada sort dialog.
    4. Klik Ok sebagai eksekusi terakhir.

    Perhatikan gambar ilustrasi!

    Bagaimana setelah membaca tutorial sederhana di atas?
    Semoga dapat dijadikan bahan referensi.

    Posted by Teguh De

    Tidak ada komentar:

    Posting Komentar

    Masukkan komentar dan atau pertanyaan .......